RS Persahabatan Menerima Kunjungan Dalam Rangka South East Asia Constituency Pre-Board Meeting

 Home / Berita /RS Persahabatan Menerima Kunjungan Dalam Rangka South East Asia Constituency Pre-Board Meeting
RS Persahabatan Menerima Kunjungan Dalam Rangka South East Asia Constituency Pre-Board Meeting

RS Persahabatan Menerima Kunjungan Dalam Rangka South East Asia Constituency Pre-Board Meeting

Bertempat di Auditorium dr. Soepandi Moekajin, Sp. P, Gedung Griya Puspa Lt. 2 Rumah Sakit Persahabatan Menerima Kunjungan Dalam Rangka South East Asia Constituency Pre-Board Meeting, Jumat (8/3/2024).

 

Kunjungan ini diawali dengan sambutan Direktur Utama Rumah Sakit Persahabatan Prof. Dr. dr. Agus Dwi Susanto, Sp. P(K), FISR, FAPSR yang menyampaikan,"Rumah Sakit Persahabatan telah memberikan pelayanan dalam berbagai disiplin ilmu dari berbagai profesi. Meski demikian, unggulan respirasi yang menjadi visi Rumah Sakit Persahabatan.

 

Rumah Sakit Persahabatan terus melakukan inovasi, transformasi dan kerjasama dengan negara lain untuk meningkatkan kualitas pelayanan, baik kepada masyarakat Indonesia maupun masyarakat global".

 

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Ketua Ketua Country Coordinating Mechanism Indonesia Drs. Bayu Teja Muliawan. M.Pharm, MM. Apt," Kami terdiri dari 8 Negara dan yang hadir di RS Persahabatan dari India, Indonesia, Maldives, Nepal, Srilanka, Thailand dan Timor Leste. Kami melakukan diskusi dan pembahasan terkait penanganan TB, HIV dan Malaria di lingkungan South East Asia Constituency.

 

Dalam kunjungan ini  peserta delegasi dapat melihat pelayanan yang komprehensif dalam penanganan TB-HIV dan Kanker Paru di RS Persahabatan.

 

Kunjungan ini dihadiri dari Suku Dinas Jakarta Timur, South East Asia (SEA), Perwakilan Delegasi Negara-negara SEA Constituency Global Fund, Delegasi Country Coordinating Mechanism Indonesia, komunitas TB dan HIV. Para peserta delegasi ini  mengunjungi Poli HIV Rawat Jalan, Poli TB MDR, Farmasi TB MDR, Lab Mikro, Ruang Rawat Inap Soka Atas dan bawah. Acara ini dipandu oleh Hening Sulaksono sebagai MC. (Hukermas)